-->

Aneka Resep Sop Praktis Dan Cara Membuatnya

Resep Sop Praktis - Hai bunda masak apa pagi ini? bosen dengan masakan yang itu-itu saja ? mungkin sudah saatnya bunda melihat aneka olahan resep terbaru dari kami, kali ini kami akan membagikan beberapa resep sup praktis, sup tentunya sudah menjadi barang tentu masakan yang enak selain karena bahannya yang enak sup juga pastinya harus memiliki kuah yang rasanya enak, lalu bagaimana membuat resep sup yang enak ? simaklah ulasan berikut ini.

Pada umumnya orang Indonesia membuat sup dalam berbagai bumbu dan bahan, kayanya Indonesia akan kuliner masakan membuat setiap daerah memiliki banyak perbedaan soal masakan yang mereka buat mulai dari bumbu dan bahan, banyak yang suka akan sup sayauran dan tidak sedikit juga yang membuat aneka sup daging atau ikan, atau bahkan mencampurkan kedua bahan-bahan tersebut menjadi satu.

Resep yang pertama akan kita buat yakni resep sop Oyong, bunda tentunya sudah tahu sayuran yang satu ini memiliki banyak fungsi yang sanagt baik untuk tubuh kita, sayur oyong sendiri akan sangat mudah bunda dapatkan di berbagai pasar di tanah air baik modern maupun tradisional, tips menggolah sup prakis ini adalah dengan membuat irisannya menjadi lebih berbeda biar terlihat lebih menarik dan beda dari yang lain.

Untuk resep selanjutnya kita akan menghadirkan sup kacang dengan aneka bahan tambahan lainnya yang akan membuat bunda semakin betah memasak masakan yang satu ini, kacang yang kita gunakan sendiri merupakan kacang tanah atau lebih tepat jika menggunakan kacang merah, kacang merah sendiri memiliki ukuran lebih besar dibandingkan dengan kacang tanah biasa, tanpa berlama-lama lagi berikut adalah Aneka Resep Sup Praktis Dan Cara Membuatnya selamat mencoba.

Bahan-Bahan Membuat Resep Sop Praktis

Resep Sop Praktis
Resep Sop Praktis
1. Resep Sop Oyong
Bahan :
  • 4 buah oyong ukuran sedang dipotong-potong
  • 50 gr soun rendam air panas hingga mekar, lalu tiriskan
  • 1 buah tomat potong
  • 2 buah wortel potong
  • 1 batang daun bawang potong 1 cm
  • 1 sdm bawang merah goreng untuk taburan
  • 700 ml air
  • 1 sendok makan minyak goreng
Bumbu Halus :
  • 2 butir bawang putih ukuran besar
  • ½ sdt merica bubuk
  • ½ sdm garam
Cara membuat sup oyong :
  1. Panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu hingga harum, 
  2. masukkan air, masak hingga mendidih.
  3. Setelah itu masukkan wortel hingga mendidih lagi
  4. Setelah itu masukkan oyong, lalu masak hingga oyong matang
  5. Masukkan soun yang sudah di panaskan. 
  6. tomat dan daun bawang.
  7. Angkat, sajikan dengan ditaburi bawang goreng

2. Resep Sop Buntut
Sop Buntut
Bahan:
  • 800 g buntut sapi
  • 2 liter air untuk merebus
  • 3 cm kayumanis
  • 2 butir cengkih
  • 4 siung bawang putih, memarkan
  • 1 butir biji pala, pecahkan
  • 3 batang daun bawang, potong 2 cm
  • 4 batang seledri, ikat simpul
  • 75 g wortel, iris melintang 11/2 cm
  • 100 g kentang, potong dadu 2 cm
  • 1 buah tomat, iris 8 bagian
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 100 ml minyak goreng
  • Bawang goreng untuk taburan
Cara membuat Resep Sop Buntut:
  1. Cuci bersih potongan buntut sapi, 
  2. lalu rebus dengan air dalam panci selama 15 menit hingga mendidih. 
  3. Angkat, buang air perebusnya. Siram buntut dengan air dingin.
  4. Rebus kembali buntut dengan air dingin hingga mendidih, 
  5. tambahkan kayumanis, cengkih, bawang putih, dan biji pala.
  6. Setelah buntut empuk, ukur kaldunya hingga 1 liter, 
  7. jerang kembali di atas api. Masukkan wortel dan kentang, masak hingga matang. 
  8. Tambahkan daun bawang, seledri, tomat, garam, merica. 
  9. Aduk dan masak hingga wortel dan kentang matang.
  10. Tuangkan sop buntut ke dalam mangkok saji,
  11. Hidangkan selagi panas

3. Resep Sop Kacang Merah
Sup Kacang Merah
Sup Kacang Merah
Bahan : 

  • 200 gr kacang merah segar
  • 300 gr daging sapi tetelan
  • 1000 ml air
  • 2 buah tomat merah, iris masing-masing jadi 4 bagian
  • 2 sdm minyak goreng
  • Bawang merah goreng
  • Irisan daun bawang dan seledri

Bumbu halus Sop Kacang Merah:

  • 5 buah bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm merica
  • 1 sdm garam

Cara membuat Sop Kacang Merah :
  1. Didihkan 1 liter air, rebus tetelan daging sapi hingga empuk. 
  2. Jika air berkurang, tambahkan kembali dengan air mendidih hingga jumlahnya tetap 750 ml.
  3. Masukkan kacang merah ke dalam rebusan tetelan. 
  4. Masak hingga kacang merah setengah empuk.
  5. Panaskan minyak goreng di wajan, tumis bumbu halus hingga harum. 
  6. Masukkan ke dalam panci rebusan tetelan dan kacang merah. 
  7. Masukkan tomat, masak hingga kacang merah empuk.
  8. Angkat, sajikan dengan tambahan taburan bawang goreng dan daun bawang seledri.
Demikian bunda 3 resep pilihan membuat aneka sop, dimana resep tersebut selain enak pastinya sangat nikmat di konsumsi selagi hangat, terlebih karena ini sop maka bunda perlu menyajikan makanan yang satu ini selagi hangat, atau bunda bisa menyiasatinya dengan memanaskan masakan bila ingin di konsumsi lagi, namun pada saat memanaskan tidak usah terlalu lama apalagi mendidih supaya bahannya tidak hancur.
Baca Juga : Aneka Resep Olahan Teri
Perlu diperhatikan juga beberapa hal penting yang perlu bunda ketahui dalam membuat sop, terutama usahakan jangan menggunakan api mendidih untuk membuat masakan ini, pilihlah sayuran yang benar-benar bersih dan tidak terdapat ulat atau beberapa kotoran, cuci bersih sayuran yang akan bunda masak apalagi dengan menggunakan air yang menggalir, begitupun pada daging yang bunda olah nantinya, demikian bunda Aneka Resep Sop Praktis Dan Cara Membuatnya semoga bisa bermanfaat. terimakasih.


0 Response to "Aneka Resep Sop Praktis Dan Cara Membuatnya"

Post a Comment

Resep Masakan Favorit

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel